-->
Home , , → Keamanan Masa Depan Dengan Speedy Monitoring

Keamanan Masa Depan Dengan Speedy Monitoring

Selasa, 04 Desember 2012
Sebelumnya saya juga pernah posting tentang telkom yang Lomba UseeTV, sekarang saya akan memperkenalkan produk terbaru yaitu Speedy Monitoring. Pertama saya akan menjelaskan apa itu Speedy Monitoring.

Speedy Monitoring adalah online monitoring dimana anda bisa memantau dan merekam rumah atau bisnis anda dari smartphone (HP) anda dimanapun dan kapanpun dengan mudah. Bisa untuk memonitoring rumah, kantor, atau tempat lainnya agar tercipta rasa aman. Kedengarannya menarik bukan? ya ini adalah suatu produk yang menurut saya sangat modern. Tidak perlu memantau tiap menit, jam, hari didepan komputer melainkan bisa kita bisa memantaunya kapanpun hanya dengan smartphone (HP).

Fitur-fitur yang diberikan oleh Speedy Monitoring
1. Anda mendapatkan IP Statis
2. Anda dapat melakukan pengamatan atau monitoring secara langsung (live) terhadap lokasi yang telah dipasangi IP Camera. Wow banget bukan kita bisa melihat kapanpun dimanapun secara live dimana CCTVnya dipasang.
3. Layanan Speedy Monitoring menyediakan fasilitas penyimpanan secara terpusat sehingga Anda tidak perlu menyediakan atau melakukan instalasi server. Dengan ini, Anda tidak perlu bersusah payah kembali ke rumah hanya untuk mengecek hasil rekaman, karena Anda dapat mengaksesnya dari mana saja dan kapan saja.
4. Dengan antarmuka berbasis web memungkinkan Anda dapat menikmati layanan Speedy Monitoring cukup dengan menggunakan web browser. 
5. Dengan fitur ini, Anda dapat merekam video dari IP Camera Anda baik secara regular maupun otomatis. Anda dapat mengatur schedule untuk IP Camera sehingga bisa secara otomatis merekam video setiap 5 menit, sepanjang hari, atau regular yaitu pada waktu dan hari tertentu saja.
dan masih banyak lagi kelebihan-kelebihannya yang bisa anda lihat disini Fitur Speedy Monitoring

Dan bagaimana cara kita untuk dapat menikmati layanan ini? langkah yang harus dilakukan antara lain:
1. Registrasi
Melakukan registrasi atau pendaftaran ke Speedy Monitoring. Kemudian Anda akan mendapatkan notifikasi melalui email sesuai alamat email yang disampaikan saat registrasi, untuk selanjutnya melakukan aktivasi.  Anda bisa mendaftar melalui ini Pendaftaran 
2. Setting Modem
 Melakukan setting Modem, sehingga modem dapat diakses dari jaringan internet. Berikut setting port fordwarding / NAT pada modem.
3. Install IP Camera
Dan terakhir, Anda hanya perlu instalasi IP Camera pada jaringan Speedy. (Tidak diperlukan instalasi server atau DVR/NVR di sisi pelanggan). Berikut panduan instalasi IP Camera.
4. Akses Dari Browser
Anda dapat menikmati layanan Speedy Monitoring dengan mengakses monitoring.telkomspeedy.com melalui browser dan  menambahkan IP Camera yang Anda miliki ke layanan Speedy Monitoring. Berikut panduan menambahkan IP Camera pada Layanan Speedy Monitoring.
5. Menikmati Keamanan Masa Depan
Kini Anda dapat memanfaatkan segala fitur yang tersedia, baik share kamera, mengatur schedule kamera, share kamera, dan lainnya.
Bagaimana? apakah anda tertarik? jika anda tertarik silahkan melakukan pendaftaran disini Pendaftaran Speedy Monitoring

Jangan lupa juga untuk follow twitter @speedymonitor dan like facebook fanspage http://www.facebook.com/speedymonitoring

jangan lupa dukungannya untuk lomba bisa lihat disini, tinggalkan like dan coment :D
http://www.facebook.com/speedymonitoring/posts/260323494093531 
Mohon Kritik dan Saran Anda Pada Blog Ini
Tag »

1 Komentar Untuk "Keamanan Masa Depan Dengan Speedy Monitoring"

wah keren sob,,
jangan lupa mampir ya

Kritik dan saran silahkan berikan di komentar..
Dimohon jangan menggunakan kata-kata kasar.. Out Of Topic Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon

Terimakasih atas komentar Anda di "Keamanan Masa Depan Dengan Speedy Monitoring"