-->
Home , → Karena Hacker ! Twitter Mengubah Paksa Ribuan Password Akun Penggunanya

Karena Hacker ! Twitter Mengubah Paksa Ribuan Password Akun Penggunanya

Minggu, 25 November 2012
Karena Hacker ! Twitter Mengubah Paksa Ribuan Password Akun Penggunanya - Twitter terpaksa meminta maaf karena telah melakukan reset pada sejumah besar akun penggunanya. Pengubahan password pengguna tersebut dilakukan setelah terjadi serangan besar oleh peretas.

Dilansir dari Dailymail, Sabtu (10/11/2012), pengubahan password tersebut tanpa sengaja, ketika ahli keamanannya sedang menyelidiki masalah peretasan itu.

"Ketika kami mengetahui sebuah akun telah dibobol, maka kami akan segera melakukan reset dan mengirimkan pos elektronik untuk memberitahukan pengguna akun tersebut," tulis Twitter dalam blognya.

"Dalam kasus ini, kami secara tidak sengaja telah me-reset sejumlah besar akun, lebih banyak ketimbang jumlah akun yang kami yakini telah dibobol," imbuhnya.

Salah satu korban peretasan orisinilnya adalah situs teknologi TechCrunch yang memiliki 2,5 juta pengikut. Akibatnya, akun milik situs tersebut mengunggah sebuah link yang bisa membuat masalah menyebar lebih luas.

Beberapa upaya peretasan yang ditemukan memanfaatkan frase seperti "serious gossip", "that video" serta "saying bad things (about you)" dengan link menuju situs berisi phising atau program jahat.

Mudah-Mudahan Kita Di Indonesia Tidak Kena

Mohon Kritik dan Saran Anda Pada Blog Ini
Tag »

2 Komentar Untuk "Karena Hacker ! Twitter Mengubah Paksa Ribuan Password Akun Penggunanya"

wOw...

mesti reset dari email lg berarti...

ga harus dari email ko gan,,
yang penting sering" ajah update password sekiranya udah lama ga diganti :D

Kritik dan saran silahkan berikan di komentar..
Dimohon jangan menggunakan kata-kata kasar.. Out Of Topic Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon

Terimakasih atas komentar Anda di "Karena Hacker ! Twitter Mengubah Paksa Ribuan Password Akun Penggunanya"